Minggu, 29 Maret 2009

“ OPICK “

Suatu saat saya membaca artikel yang mengurai mengenai “ Opick “ , tapi yang dimaksudkan bukan Opick pengalun lagu religi yang syair-nya bisa mengingatkan kita akan keagungan sang pencipta dan menyadari segala kelemahan makhluk-NYA terutama manusia.
Yang dimaksud “ OPICK “ disini adalah singkatan dari Orang Pintar Ingin Cepat Kaya. Pada saat sekarang ini banyak sekali orang yang pingin cepat kaya, baik yang pintar atau yang baru pintar ( baru mulai belajar ).
Begitu kita membaca iklan melalui media convesional maupun internet mengenai peluang bisnis ataupun usaha yang hasilnya cukup fantastis dalam waktu yang singkat, seakan-akan kita ingin segera mendapatkan hasilnya dalam waktu yang cepat. Keinginan untuk segera mendapatkan hasil yang besar dalam waktu singkat tersebut akan menjadikan bumerang bagi kita karena tidak ada satupun hasil yang besar (kesuksesan) bisa didapat hanya dalam waktu sekejab.
Semuanya butuh usaha dan pengorbanan, mau naik ke anak tangga ke-6 harus melewati anak tangga ke-1 sampai anak tangga yang terakhir, mau belajar huruf Z berarti juga harus belajar huruf A jadi semua proses untuk menjadi SUKSES semua harus dilewati.

Tetap Semangat dan melangkah dengan Pasti dan Niat “ Aku Harus Bisa “

Mengawali Bisnis dengan Dua saja dulu

“ Mengawali Bisnis dengan Dua saja dulu “

Awali Usaha anda dengan “ Mulai Menulis “
“ Mungkin saran yang saya tulis agak aneh ya ? “
Biasanya hanya sastrawan yang suka menulis, maka mulai hari ini kita mulai berlatih menjadi sastrawan atau sastrawati. Tentunya yang di tulis bukan syair atau sajak-sajak. Ada beberapa tahapan yang bisa kita coba,


1. Mulailah menulis dengan apa yang ada didalam pikiran kita, apapun itu dan
semoga itu menjadi kebiasaan.
2. Kalau sudah keranjingan menulis ya sudah semestinya kita menambah
wawasan biar tulisannya menjadi lebih baik dan lebih banyak manfaatnya
(berbobot) untuk orang lain, Yaitu dengan cara “ Membaca ” atau mencari
informasi ( ya akhirnya baca juga donk !!).
dua saja dulu deh, soalnya saya juga kalau di kasih banyak teori suka bingung jadi untuk lebih memudahkan “ Coba langsung di Praktek kan “.
ini merupakan dasarnya untuk ngeblog, lha kalau tidak dibiasakan menulis terus blog nya mau diisi apaan . . . . hayooo !!
Ok . . Tetap semangat dan selalu di awali dengan niat " Aku Harus Bisa ".

Sabtu, 28 Maret 2009

Internet Marketing

Pada saat ini membuat web tidaklah begitu susah, banyak aplikasi yang bisa kita gunakan dan dapatkan secara gratis dengan mudah. Seperti Joomla maupun Wordpress, anda bisa mendapatkan melalui download atau beli buku mengenai bagaimana membuat web yang berhadiah CD software-nya. Atau ada juga penyelenggara web yang menyediakan semua fasilitasnya secara gratis, anda tinggal daftar dan ikuti beberapa tahapan kemudian tinggal tulis artikel apa saja yang anda inginkan atau bahkan memasarkan produk apa yang mau anda jual. Dan mulailah belajar membuat web tapi harus dengan keyakinan aku mesti bisa, karena sudah banyak orang yang telah mempraktekkan itu " Yakini bahwa semua bisa dipelajari dan tidak ada yang susah".

" Kalau sudah memulai membuat web nggak ada salahnya juga sambil mencari uang, atau bahkan bisa menjadi penghasilan utama "

Internet marketing sekarang sedang menjadi trend, yaitu memasarkan suatu produk melalui internet. Baik produk sendiri ataupun produk orang lain sebagai reseller yaitu mendapatkan prosentase keuntungan dari pemilik produk apabila anda dapat menjual produk tersebut dan itu sudah banyak dilakukan.

" Anda bisa belajar banyak mengenai internet marketing meskipun tidak mempunyai basic di bidang IT, apapun latar belakang pendidikan anda pasti bisa melakukan "

karena ini sangatlah mudah, anda bisa dapatkan semua panduannya, silakan kunjungi URL

http://ngeblogdapetduit.com/amember/go.php?r=4895&i=l0

Anda tinggal mengikuti panduan yang ada di produk tersebut, baca lalu di praktekkan, semuanya akan menjadi lebih mudah jika anda mulai dengan segera.

Enaknya jadi pengusaha

“ ENAKNYA JADI PENGUSAHA “

Menjadi pengusaha banyaklah tantangan, selalu berfikir bagaimana memajukan usahanya, meningkatkan profit dan semuanya fikiran positif, tapi tidak terlepas dari perasaan was-was, gundah, sedih dan berbagai perasaan yang kurang menyenangkan lainnya. Kondisi seperti itu akan sering kali berulang, berarti seorang pengusaha harus banyak ber “ syukur dan sabar “ donk dan itu menjadikan seorang pengusaha jadi terlatih menghadapi kondisi apapun agar usahanya tetap berjalan dan lebih maju. HIDUP PENGUSAHA !!! Go to Owner !!!.
Syukur itu apa ya ?, klo orang yang ber syukur biasanya yang di ingat adalah semua yang enak-enak, saat-saat yang indah dan lain-lainlah yang buat hati ini jadi senang. Nah harus kita ingat semuanya itu ka nada yang ngasih ( Yang maha pengasih tentunya ).
Sabar itu apa ya ?, klo kita sedang mengalami suasana hati yang sedang kurang meng-enak-kan ( sedih,gelisah,gundah dll ) kita harus mengingat saat-saat pada waktu bersyukur, sehingga kita bisa menerima saat-saat yang kurang meng-enak-kan. Jadi untuk menjadi pengusaha harus punya sifat “ Sukur dan Sabar “ biar usahanya tetap langgeng dan terus maju. Cihuy . . . “ Enaknya ya jadi Pengusaha “